Buka-bukaan aja deh, memiliki gaji kecil memang kadang susah mengakses fasilitas perbankan. Gimana gak, mau mengajukan kartu kredit atau pinjaman dana cepat kayak KTA saja harus memiliki gaji minimal Rp 3 juta sebulan.
Gak heran kalau lintah darat tumbuh subur di negeri ini. Mereka menyasar kelas menengah-bawah yang kesulitan mencari pinjaman kala terhimpit keadaan.
Padahal, meminjam kepada lintah darat itu lebih banyak mudharat dibandingkan manfaatnya. Bukannya keluar dari masalah, yang ada malah membuka masalah baru.
Padahal masih ada cara buat keluar dari masalah keuangan. Misalnya dengan mengajukan kredit multiguna.
“Loh, bukannya mengajukan kredit multiguna itu lebih ribet?”
Jangan buru-buru menuduh dulu. Ada baiknya kita bahas satu per satu dulu.
[Baca: Ini Perbedaan dan Pengertian Kredit Multiguna dan KTA, Jangan Sampai Salah Pilih?]
Mudah karena ada jaminan
Berbeda dari saudara dekatnya KTA, kredit multiguna tergolong lebih mudah karena kita harus menjaminkan aset. Karena KTA gak memerlukan aset sebagai jaminan, otomatis syarat harus lebih banyak berdasarkan prinsip kehati-hatian perbankan.
Misalnya saja, kredit multiguna gak memerlukan kartu kredit sebagai syarat yang menjadi keharusan kala mengajukan KTA. Ini yang bisa jadi keuntungan tersendiri, pasalnya banyak masyarakat bawah yang gak punya kartu kredit.
Belum lagi soal besaran gaji yang dibahas di atas tadi. Nasabah KTA diharuskan memiliki gaji minimal Rp 2 – 3 juta. Bandingkan dong dengan kredit multiguna yang syarat besaran gajinya ada di kisaran Rp 1 juta.
Apa saja yang bisa menjadi jaminan
Pilihan jaminan kredit multiguna banyak banget, tapi masih seputar aset berharga. Contohnya:
- Sertifikat rumah/bangunan/ruko
- Sertifikat tanah
- Surat kendaraan bermotor (BPKB)
- Deposito
Nah, sesuaikan saja kemampuanmu dengan aset yang kamu miliki. Jika kamu memiliki gaji Rp 2 juta tapi hendak mengajukan pinjaman Rp 300 juta dengan jaminan sertifikat tanah, tentu bakal berat di cicilan bulanan.
Syarat kredit multiguna pun tergolong simpel. Cuma butuh KTP, NPWP, dan slip gaji saja.
Saat ini sudah banyak lembaga pembiayaan non-bank yang menawarkan produk satu ini. Beberapa di antaranya adalah:
[Baca: Apa Saja yang Bisa Menjadi Jaminan Kredit Multiguna? Pelajari Dulu Yuk!]
BFI Finance
BFI Finance menawarkan pinjaman minimal Rp 1 juta hingga maksimal Rp 10 milyar dengan maksimum tenor 36 bulan (3 tahun). Suku bunga per tahun cuma 12,3% loh.
Syaratnya kamu kudu punya penghasilan minimal Rp 2 juta per bulan. Aset yang bisa dijaminkan berupa BPKB kendaraan baik mobil maupun sepeda motor. Syaratnya, usia kendaraan gak boleh lebih dari 5 tahun.
Biaya admin dan provisi adalah 4% dari nilai pinjaman. Itu sudah termasuk asuransi loh.
Gak cuma itu, pada bulan puasa ini BFI Finance menyediakan promo bebas cicilan selama dua bulan. Jadi nasabah cuma membayar bunga saja.
Sinarmas Multifinance
Sinarmas Multifinance punya produk namanya SiFiNo. Produk kredit multiguna satu ini khusus untuk jaminan kendaraan bermotor.
Keunggulannya banyak dan ringan kok. Maksimal pinjaman adalah Rp 15 juta dengan bunga 19,5% per tahun. Tenor maksimal adalah 24 bulan.
Begitu pinjaman disetujui, otomatis nasabah bakal dilindungi asuransi jiwa. Gak cuma itu, biaya admin dan provisi tergolong ringan, cuma Rp 500 ribu.
Syarat juga tergolong mudah karena cukup menyediakan KTP, NPWP, dan slip gaji saja. Gaji per bulan minimal adalah Rp 1 juta.
[Baca: Salah Memilih Kredit Multiguna Bisa Bikin Rencana Keuanganmu Gagal]
Hitung-hitungan
Gak sah kalau cuman membahas fitur doang tanpa praktek langsung. Bikin simulasi sendiri memang harus sebelum mulai mengajukan pinjaman apapun. Fungsinya ya biar bisa mendapat gambaran dan bikin rencana keuangan tetap tokcer.
Misalnya, kamu hendak mengagunkan BPKB sepeda motor keluaran tahun 2013. Setelah melalui proses appraisal, diketahui nilai pinjaman yang bisa cair adalah Rp 6 juta. Tenor yang diambil adalah 1 tahun dengan suku bunga 12%.
Maka hitungannya adalah:
Nilai pinjaman: Rp 6 juta
Biaya admin 4%: Rp 240 ribu
Maka pinjaman yang bisa dibawa pulang: Rp 5.760.000
Cicilan per bulan: Rp 6.000.000 / 12: Rp 500.000
Bunga: Rp 6.000.000 x 12% / 12 = Rp 60.000
Total cicilan per bulan: Rp 560.000
Paling nggak, mengambil pinjaman melalui lembaga yang diawasi pemerintah bisa menghindarkanmu dari risiko jeratan rentenir. Mendingan cari pinjaman dana cepat di tempat yang pasti-pasti saja daripada hidup dikejar lintah darat.
Mencari Kredit Multiguna dengan Syarat Mudah dan Cicilan Rendah? Ajukan Sekarang Juga di Sini:
Image credit:
- https://kreditgogo.com/img/u/Kredit-Multiguna/kredit-multiguna-dengan-agunan.539503994.jpg
- http://www.akulebay.com/wp-content/uploads/2015/01/syarat-pengurusan-bpkb.jpg
- http://buserkriminal.com/wp-content/uploads/2014/01/Rentenir-Berkedok-Koperasi.jpg
إرسال تعليق